PERCEPATAN VAKSINASI COVID-19 DI WILAYAH KELURAHAN PURWOKINANTI

Upaya mewujudkan herd immunity, Kelurahan Purwokinanti bekerjasama dengan Puskesmas Pakualaman dan Tokoh Masyarakat di masing – masing Kampung se Wilayah Kelurahan Purwokinanti menyelenggarakan Percepatan pelaksanaan vaksinasi covid-19 di Wilayah Kelurahan Purwokinanti yaitu di Balai RW 001 pada hari Kamis tanggal 23 September 2021  dan pada hari Senin tanggal 27 September 2021 bertempat di Balai RW 008 dan  dilanjutkan di Balai Serbaguna Purwokinanti.

                Calon penerima vaksin yang datang  di Balai RW 001 Kelurahan Purwokinanti sebanyak 38 orang , sedangkan yang divaksin sejumlah  34 orang,  tertunda  4 orang.

Calon peserta penerima vaksin covid-19 mendapatkan informasi  dari pengumuman  percepatan vaksinasi covid-19 disiarkan  melalui Radio Retjo Buntung  , pengumuman percepatan covid-19 oleh Puskesmas Pakualaman dan undangan pelaksanaan vaksinasi covid-19

Calon Peserta penerima vaksinasi covid-19 yang datang di Balai RW 008  sejumlah 45 orang  sedangkan penerima vaksin : 35 orang , yang tertunda 10 orang , di Balai Serbaguna Purwokinanti peserta yang datang 49 orang, penerima vaksin    44       orang,  terdiri dari 38 orang domisili di  Wilayah Kelurahan Purwokinanti , 6 orang penduduk luar Kota Yogyakarta ( karena bekerja / PKL di wilayah Kelurahan Purwokinanti ), sedang  yang tertunda       5 orang, dikarenakan hipertensi   4 orang dan 1 orang sedang sakit jantung.

Percepatan vaksinasi covid-19 di wilayah bisa dikategorikan sebagai upaya jemput bola vaksinasi covid-19 bagi lansia ( yang sudah sepuh) , juga difabel di wilayah tersebut agar   lebih dekat ke Lokasi pelaksanaan vaksinasi covid-19.